Teluk Tamiang merupakan salah satu salah satu pantai yang wajib di kunjungi karena keidahanya yang masih beberapa tingkat di bawah Samber Gelap. Letak Teluk Tamiang sendiri merupakan tempat yang masih bisa di akses dengan perjalanan darat walupun memakan waktu cukup lama.
Teluk Tamiang adalah sebuah desa di wilayah kecamatan Pulau Laut Tanjung Selayar, kabupaten Kotabaru, provinsi Kalimantan selata. Teluk Tamiang yang keindahanya masih terjaga dengan berbagai kekayaan laut di sekitarnya.
Pantai Teluk Tamiang
Dermaga Teluk Tamiang
Salah Satu Spot Foto
Dermaga Tempat Bermain
Penduduk Desa Teluk Tamiang bermayoritaskan suku Bugis Mandar, jadi jangan terkejut kalau bahasa yang mereka gunakan agak sulit dimengerti. Sebagian besar mata pencaharian warga yaitu petani rumput laut dan nelayan dengan tangkapan utama ikan Kerapu dan Tenggiri.
Anak-anak Memancing Ikan Di Dermaga
Sumber :sisi-lain-teluk-tamiang.blogspot.co.id/
Ikan Didapatkan Dengan Mudah
Sumber :sisi-lain-teluk-tamiang.blogspot.co.id/
Ikan Tenggiri Hasil Melaut
Sumber :sisi-lain-teluk-tamiang.blogspot.co.id
Penangkaran Kerapu Di Sekitar Pantai
Sumber :wisata-auda.blogspot.co.id
Sebagian besar keluarga di Teluk Tamiang menggantungkan hidupnya pada rumput laut yang berada di sepanjang pinggiran pantai. Rumput laut di berikan perawatan 1 minggu sekali untuk menyingkirkan lumut dan jika beruntung maka kita akan melihat proses pemanenan rumput laut setiap 1 bulan sekali.
Dermaga Menuju Pembibitan Rumput Laut
Sumber :sisi-lain-teluk-tamiang.blogspot.co.idRumput Laut Tumbuh Subur Sumber :agro.kemenperin.go.id
Panen Rumput Laut Setelah 1 Bulan
Sumber :galeriwisata.files.wordpress.com
Terumbu karang yang berada di Teluk Tamiang sangat menarik untuk di exsplore karena masih sangat terjaga dengan keindahan yang bisa bersaing dengan objek wisata lainya. 10 - 15 menit merupakan jarak tempuh dari bibir pantai ke spot penyelaman yang berada di antara pantai Teluk Tamiang dan Pulau Tanjung Kunyit dengan kedalaman terumbu karang sekitar 2 - 3 meter sangat mudah untuk di akses bahkan oleh orang yang tidak terlalu pandai berenang sekalipun.
Suasana Snorkling
Terumbu Karang Di Sekitar Teluk Tamiang Dan Tanjung Kunyit
Terumbu Karang Di Sekitar Teluk Tamiang Dan Tanjung Kunyit
Perjalanan ke Teluk Tamiang termasuk mudah karena dapat menggunakan akses darat dan laut dan udara. Jarak yang dekat membuat biaya yang di keluarkan lebih murah jika di bandingkan ke Samber Gelap yang bisa membengkak sampai 3 kali lipatnya apalagi menggunakan jalur darat. Waktu tempuh dari Banjarmasin ke Kotabaru melalui udara ± 1 jam, melalui jalur darat ± 7 - 8 jam. Waktu tempuh dari Kotabaru ke Teluk Tamiang ± 3 - 4 jam menggunakan perjalanan darat menggunakan kendaraan pribadi, alternatif lain bisa menggunakan angkutan umum antar pedesaan tetapi harus berganti jika sudah tiba di Lontar untuk menuju Teluk Tamiang. Jalur laut harus dari pelabuhan Kotabaru ke Teluk Tamiang dengan waktu tempuh ± 6 - 7 jam dan tentunya dengan biaya yang lebih mahal dari jalur darat.
Akses darat dari Tanjung Serdang harus melalui Lontar dan jalanan tidak akan semulus jalan di kota, setelah memasuki persimpangan jalan menuju lontar jalan yang awalnya mulus aspal akan berubah menjadi semen dan perjalanan akan berlanjut dengan akses bergam, kadang aspal, kadang semen, kadang berbatu, kadang tanah dan genangan air sedalam 30 cm juga akan kalian temui.
Persimpangan Jalan Kotabaru Dan Lontar
Sumber :keleusayiev.blogspot.co.id
Jalan Berbatu
Sumber :blogkadagaul.blogspot.co.id
Jalan Sehabis Hujan
Sumber :blogkadagaul.blogspot.co.id
Jalan Berbatu
Sumber :blogkadagaul.blogspot.co.id
Jalan Sehabis Hujan
Sumber :blogkadagaul.blogspot.co.id
Sesampainya di Lontar kita dapat menanyakan jalur menuju desa Teluk Tamiang dengan waktu tempuh ± 30 menit karena medanya lebih mudah dari sebelumnya. Jika kita sudah merasa ragu akan jalur perjalanan maka tidak ada salahnya menanyakan kepada orang yang kita temui di jalan karena rutenya terkenal akan banyak persimpangan dan juga warga di sini sangat ramah dan baik kepada pendatang.
Desa Lontar
Sumber :keleusayiev.blogspot.co.id
Jalan Berbatu Menuju Teluk Tamiang
Sumber :keleusayiev.blogspot.co.id
Selain rumah Kepala Desa, rumah bapak H. Sulaiman biasanya juga sering di gunakan para pelancong untuk bermalam. H. Sulaiman merupakan mantan kepala desa Teluk Tamiang yang sudah menjabat ± 25 tahun, selain ramah dan bersedia menyiapkan rumah untuk para pelancong beliau juga menyediakan kapal untuk kita mengelilingi sekitaran pulau termasuk pulau Tanjung Kunyit yang juga terkenal indah. Untuk biaya kapal beliau tidak mengenakan tarif sewa hanya saja kita di minta mengganti bensin yang digunakan untuk berkeliling.
Rumah Kepala Desa
Sumber :sisi-lain-teluk-tamiang.blogspot.co.id/
Sumber :keleusayiev.blogspot.co.id/
Untuk pemandu atau penyedia trip untuk pergi ke Teluk Tamiang sudah banyak dan sangat mudah di cari di Instagram dan media sosial lainya, bahkan ada yang sudah menyediakan perlatan snorkling khusus daerah sekitaran Lontar.
Penyewaan Alat Snorkling
Berikut video perjalanan di Teluk Tamiang
*Sedikit
tips dan info
- Jika menggunakan kendaraan pribadi cek dulu kondisinya karena medan cukup berat.
- Listrik hanya menyala dari jam 6 sore sampai 6 pagi kecuali hari minggu sampai jam 12 pagi
- Jika menggunakan kendaraan pribadi cek dulu kondisinya karena medan cukup berat.
- Listrik hanya menyala dari jam 6 sore sampai 6 pagi kecuali hari minggu sampai jam 12 pagi
- Pintar - pintarlah untuk menjaga sikap, sopan santun dan mematuhi peraturan di sini.
- Persiapkan obat - obatan yang mungkin tidak dijual di sini.
- Persiapkan obat - obatan yang mungkin tidak dijual di sini.
-
Bawa senter karena akan sangat berguna pada malam hari.
-
Kalau ingin snorkling atau diving sebaiknya membawa peralatan sendiri, karena Teluk Tamiang tidak ada yang menyewakan alat seperti itu.
- Tidak ada salahnya membawa peralatan camping karena pulau Tanjung Kunyit cukup menggoda kita untuk berkemah.
Nikmati setiap perjalanan kamu :) salam Kadatahutahu
- Tidak ada salahnya membawa peralatan camping karena pulau Tanjung Kunyit cukup menggoda kita untuk berkemah.
Nikmati setiap perjalanan kamu :) salam Kadatahutahu
mau nanya bang kalo naik ferri pakai mobil orang didalamnya dihitung juga gak?
BalasHapusNgak, di hitung perkendaraan bukan perorang
HapusSatu org dewasa 8000
Hapus